Seseorang yang menjadi blogger tentunya membutuhkan berbagai tools dan aplikasi untuk mengurus blognya. Bagi seorang blogger yang rajin ngeblog, anda dapat mencoba berbagai aplikasi android yang dapat dipasang secara gratis. Tidak hanya aplikasi blog gratis saja yang dapat dipasang, namun wordpress selfhosted juga dapat digunakan dengan aplikasi wordpress pada ponsel android.
Inspisari menulis seseorang terkadang dapat datang dimana saja dan kapan saja, sehingga biasanya apabila inspirasi tersebut tidak dicatat maka inspirasi akan menghilang begitu saja. Jika anda adalah seorang blogger maka diharuskan selalu membawa notes untuk merekam inspirasi yang anda peroleh dari mana saja dan kapan saja. Beberapa orang ada yang suka menggunakan smartphone untuk aktivitas ngeblog, seperti menulis postingan di blognya, hal ini karena semua dapat diintegrasikan dengan mudah memanfaatkan gambar yang langsung diambil secara bebas dengan kamera smartphone.
Bagi beberapa orang, tentu akan merasa kesulitan jika masih pertama kali menggunakan aplikasi tersebut karena ukuran smartphone yang dapat dibilang minimal serta belum terbiasanya mengetik dengan smartphone. namun, ada beberapa kelebihan yang dapat diperoleh yaitu prosesnya yang instan dan mudah.
Blogger Apps |
Berikut ini ada beberapa aplikasi blog gratis terbaik yang digunakan untuk smarthphone android, yaitu :
Aplikasi Blogger
Jika anda pengguna platform blogspot / blogger, maka dapat mencoba untuk menginstall aplikasi blogger di smartphone android anda. Dengan aplikasi tersebut, anda dapat ngeblog dengan santai kapanpun dan dimanapun. Aplikasi blogger juga dapat digunakan untuk membuat postingan di sebuah blog.
Aplikasi blogger akan memudahkan para blogger ngeblog di blogspot, baik membuat artikel, komentar pada postingan, mengedit layout, memasukkan gambar, dan sebagainya. Jadi, cobalah untuk menginstall aplikasi blogger pada smarthphone anda jika anda memang seorang blogger.
Aplikasi WordPress
Aplikasi worpress dapat digunakan oleh pengguna wordpress.com maupun pengguna wordpress selfhosted. Aplikasi wordpress tersebut akan memudahkan seseorang dalam mengelola websitenya seperti membuat artikel, menulis komentar, menata widget pada website, menginstall theme, dan sebagainya. Aplikasi tersebut sangat cocok di install pada android karena dapat memudahkan dalam mengelola website di smarthphone.
Aplikasi BlogDetik
Pengguna platform blogdetik sudah sangat banyak, khususnya orang Indonesia karena platform blogdetik merupakan karya anak bangsa sendiri. Bagi masyarakat indonesia yang memiliki rasa nasionalisme dan cinta tanah air yang tinggi tentu akan memilih ngeblog di blogdetik daripada di platform lainnya.
Blogdetik adalah sebuah situs dari PT Agranet Multicitra Siberkom (Agrakom) Indonesia, dan situs detik.com adalah situ yang paling besar yang merupakan induk dari website tersebut.
Aplikasi Tumblr
Platform tumblr lumayan bagus untuk digunakan ngeblog. Di platform tumblr terdapat berbagai fitur yang canggih disediakan oleh situs tersebut. aplikasi tumblr dapat anda unduh di smarthphone anda secara gratis dan menggunakannya untuk ngeblog.
Demikian adalah beberapa aplikasi blog gratis terbaik yang dapat anda gunakan untuk ngeblog agar lebih mudah dalam mengelola blog maupun website. Semoga bermanfaat.
----------------------------------------------------------------------------------------------
Tags : ngeblog, ngeblog dengan smartphone, ngeblog dengan android, cara ngeblog dengan smartphone, cara ngeblog dengan android, cara ngeblog dengan smartphone android, cara mudah ngeblog dengan smartphone android terbaru
Tidak ada komentar:
Posting Komentar